PENGERTIAN DAMAR

By On Tuesday, February 18th, 2014 Categories : Bikers Pintar

DAMAR
Salah satu anggota kelompok resin, yang diperoleh dari getah pohon-pohon Shorea sp., Vatica sp., Dryobalanops sp., dan lain-lain, dari suku Dipterocarpaceae. Antara lain dikenal damar hitam dari jenis meranti tembaga {Shorea leprosula), damar mata kucing, dan damar resak.
Damar digunakan sebagai bahan korek api, plastik, pernis, lak, dan sebagainya. Larutan damar dalam kloroform atau xilena dapat dipakai untuk mengawetkan binatang dan tumbuh-tumbuhan untuk pemeriksaan mikroskopis.
Istilah damar yang dipakai sehari-hari umumnya keliru. Yang dimaksudkan hanyalah resin dari jenis Agathis yang di dalam dunia perdagangan dikenal dengan nama kopal atau bua.

KANTUNG DAMAR
Suatu rongga yang terjadi di dalam kayu. Biasanya, baik secara keseluruhan atau pun sebagian, rongga tersebut berisi resin atau damar.

Incoming search terms:

  • pengertian damar
  • definisi damar
PENGERTIAN DAMAR | ADP | 4.5