PENGERTIAN – ARTI ARKJE
ARKJE
Sebuah istilah Yunani yang menunjuk kepada “permulaan, titik mulai, asal-muasal suatu hal”.
1. Substansi atau prinsip dasar yang mendasari semua hal yang ada. Kata ini dipakai untuk pertama kali dalam arti filosofis oleh Anaximandros, ia memakainya dalam arti:
a) abadi, tanpa awal dan akhir, dan
b) sumber dari segala sesuatu yang ada, yang sudah ada, dan yang akan ada.
2. Titik pertama dan permulaan suatu hal terjadi apa adanya sekarang ini.