PENGERTIAN FERONIKEL

By On Friday, March 14th, 2014 Categories : Bikers Pintar

Suatu logam paduan (lakur, ajoi) antara besi dan nikel. Feronikel dihasilkan dari pele­buran reduksi bijih nikel oksida atau silikat yang me­ngandung besi. Kandungan nikel di dalam lakur ber­variasi, dari 25 sampai 45 persen. Feronikel umum­nya digunakan sebagai bahan pemadu dalam pem­buatan baja; nikel bersama-sama logam kromium me­rupakan unsur logam pemandu yang terdapat di da­lam baja tahan karat. Di Indonesia, feronikel dipro­duksi di Unit Peleburan Nikel Pomalaa, Sulawesi Se­latan, yang merupakan salah satu unit produksi PT Aneka Tambang. Peleburan nikel ini menghasilkan feronikel dengan kandungan nikel sekitar 22 persen dan memiliki kapasitas produksi sebesar 5.000 ton se­tiap tahunnya.

Incoming search terms:

  • feronikel
  • feronikel adalah
PENGERTIAN FERONIKEL | ADP | 4.5