PENGERTIAN SKI AIR
Salah satu cabang olahraga perairan yang cukup menarik dan menantang keberanian. Olahraga ini merupakan salah satu cabang olahraga yang belum lama dikenal bila dibandingkan dengan olahraga perahan lainnya.
Ski air sebenarnya merupakan olahraga yang ter- cipta dari hasil inovasi olahraga ski salju, yang digemari banyak orang Eropa sejak musim dingin 1920- 1939. Ski salju digemari, terutama pada saat rekreasi musim dingin di Pegunungan Alpen, Perancis; sedang ski air sendiri mulai dicoba di Danau d’Annency, Perancis, dengan menggunakan papan ski dari kayu biasa, berukuran panjang 2 meter dan lebar 30 sentimeter. Olahraga ini kemudian menyebar ke Amerika Serikat dan negara-negara Eropa lainnya. Diperkirakan olahraga ini datang di Indonesia pada masa Perang Dunia II, dibawa oleh serdadu-serdadu Sekutu. Di Indonesia, ski air mulai berkembang di Ujungpandang, Sulawesi Selatan.
Cara Bermain. Untuk permainan event slalom, atlet ski air ditarik oleh sebuah perahu motor dengan kecepatan tertentu. Perahu motor akan bergerak lurus ke depan dengan menarik atlet di belakangnya yang melaju sambil harus melakukan gerakan zig-zag melewati enam buah pelampung berbentuk bola yang disebut buih-buih.
Dalam nomor trick riding, atlet ski air ditarik oleh sebuah perahu motor dengan kecepatan sesuai dengan permintaan atlet. Sementara perahu motor bergerak menarik lurus ke depan, atlet yang ditarik melakukan gerakan-gerakan tertentu – berputar-putar atau melakukan loncatan di atas permukaan air serta gerakan lainnya. Setiap gerakan tersebut ditentukan nilainya, sedang besar kecilnya penilaian berdasarkan sulit atau mudahnya gerakan yang dilakukan atlet tersebut. Prestasi terbaik dihitung dari besar kecilnya nilai yang dikumpulkan oleh atlet bersangkutan. Atlet pemula biasanya ditarik di atas dua papan ski air, sedangkan pemain yang sudah cukup berprestasi dan berpengalaman cukup dengan hanya satu papan ski air.
Untuk nomor jumping, atlet ski air ditarik oleh perahu motor dengan kecepatan tertentu. Kemudian, sambil ditarik, si atlet melakukan gerakan bergeser ke arah kiri dan tetap melaju sambil naik ke atas jumping rump (jembatan loncat), untuk meloncat ke depan sejauh mungkin. Ia harus menjaga keseimbangannya agar setelah meloncat ia bisa menjejak air dengan sempurna sambil terus ditarik ke depan dengan motor boat. Bila seorang atlet jatuh ke air terlepas dari tali penarik ketika melakukan loncatan, nilainya tidak dihitung. Prestasi yang dihitung dari nomor ini tergantung sepenuhnya pada jauhnya loncatan.
Incoming search terms:
- pengertian ski air
- olahraga ski air
- makalah olahraga ski air