PENGERTIAN SPASME

By On Monday, December 22nd, 2014 Categories : Bikers Pintar

Adalah kekejangan otot yang berlangsung dalam beberapa waktu dan timbul dengan sendirinya. Kekejangan otot ini dapat terjadi pada otot gerak ataupun otot polos yang terdapat pada saluran dalam tubuh. Spasme pada otot gerak sering terjadi pada otot betis, dengan akibat betis terasa nyeri dan tungkai bawah sulit digerakkan. Hal ini dapat terjadi karena kelelahan dan kedinginan, atau kekurangan kadar mineral tertentu dalam tubuh. Spasme pada otot polos dapat terjadi pada saluran pencernaan, misalnya lambung. Pada keadaan ini, penderita akan mengalami rasa nyeri pada ulu hati dan rasa mual.

Spasme dapat juga disebabkan oleh gangguan saraf. Kerusakan saraf pusat di otak dapat menyebabkan hal ini. Gangguan saraf ini dapat disebabkan oleh racun kuman, misalnya kuman tetanus. Racun ini menyebabkan spasme yang hebat sekali, sehingga penderita tidak dapat membuka mulutnya (trismus), otot perut kaku seperti papan, dan tubuh melengkung ke belakang.

Spasme dapat juga disebabkan oleh gangguan emosional, misalnya histeria, dan oleh gangguan pada hormon paratiroid yang mengatur kadar kalsium dalam tubuh.

Incoming search terms:

  • spasme
  • spasme otot
  • spasme adalah
  • pengertian spasme
  • spasme otot adalah
  • arti spasme
  • pengertian spasme otot
  • apa itu spasme
  • apa itu spasme otot
  • definisi spasme
PENGERTIAN SPASME | ADP | 4.5